dangdut

Rabu, 21 Oktober 2015

Lagu Rhoma Ft Camelia Malik STF Nada-nada Rindu?

Adakah lagu duet Rhoma feat Camelia Malik original di film Nada-nada Rindu?. Bagi sobat sonetamania atau rhomania tentu tahu, bahwa tidak ada satu lagupun yang dinyanyikan dalam film tersebut berisi duet kedua maestro Dangdut Indonesia. Perlu diketahui, bahwa vokal penyanyi wanita asli yang terdapat dalam film yang diproduksi pada 1987 dan disutradarai oleh Muchlis Raya ini adalah Riza Umami, bukan Camelia Malik dan juga tidak ada lagu yang berjudul Nada-nada Rindu.

Meskipun dalam film STF Nada-nada Rindu tersebut tampak asli bahwa penyanyi dalam lagu-lagu yang didendangkan di film tersebut adalah Rhoma Irama dan Camelia Malik, akan tetapi pengisi vokal sebenarnya adalah Riza Umami, yang merupakan pasangan duet lagu bang haji setelah Rita Sugiarto. Beliau dalam hal ini hanya berperan sebagai bintang film, bukan penyanyi. Jadi hanya lypsing saja.

Sebenarnya hal itu bisa dimaklumi karena memang keduanya adalah penyanyi besar dan merupakan salah satu Diva Dangdut terbaik Indonesia. Sehingga banyak yang menilai kalau C. Maliklah yang menjadi penyanyi dalam lagu itu. Hal yang berbeda jika beliau bukan penyanyi, seperti Yati Octavia atau Rica Rachim sendiri yang juga melakukan banyak lypsing di lagu Rhoma dalam setiap film yang ia perankan. Jadi bagi yang belum tahu, hal itu sih wajar saja. Dan melalui blog ini saya coba berikan wawasan dan pengetahuan baru tentang hal ini.

Tapi ada satu komentar menggelitik yang terdapat dalam blog ini di posting semua koleksi Rhoma mp3, bahwa katanya blog ini tidak lengkap, karena tidak ada lagu Rhoma feat Camelia Malik yang berjudul Nada-nada Rindu...membaca komentar itu saya cuma bisa tertawa..ha..ha...Kalau featnya dalam bentuk lypsing memang tidak ada di blog ini, tapi kalau duetnya bersama penyanyi aslinya jelas ada dong...he..he

Baiklah, inilah sebenarnya isi lagu yang terdapat dalam film tersebut dimana bang haji feat Riza Umami bukan bersama si Ratu Jaipong, Camelia Malik.

  1. Dasi & Gincu (Rhoma ft Riza Umami)
  2. Deritamu Deritaku (Ft Riza Umami)
  3. Hatimu Hatiku (ft Riza Umami)
  4. Judi
  5. Jera
  6. Mera & Yu (feat Riza Umami)
  7. Roda Kehidupan
  8. Zukfikar
Note: Judi dan Hatimu Hatiku ada di dalam Soneta Volume 14.

Itulah posting hari ini berawal dari request inbox di facebook dan juga karena komentar seperti yang sudah saya katakan di atas. Semoga bermanfaat dan menambah wawasan untuk yang bilang tidak lengkap khususnya lagunya bang haji.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar